Ada Gapeka 2019, Cek Lagi Jadwal Perjalanan Kereta agar Tak Salah Tujuan



Terhitung mulai 1 Desember 2019, PT Kereta Api Indonesia (Persero) memberlakukan Grafik Perjalanan KA (Gapeka) 2019. Kebijakan tersebut ditetapkan melalui Keputusan Menteri Perhubungan Nomor KP 1781 Tahun 2019 tentang Penetapan Grafik Perjalanan KA Tahun 2019 KAI.

Penetapan Gapeka 2019 ini menggantikan Gapeka 2017 yang sebelumnya digunakan oleh KAI. Berlakunya Gapeka 2019 ini akan berdampak pada perubahan jadwal keberangkatan dan kedatangan kereta api. Bagi para calon penumpang kereta api agar memastikan kembali jadwal perjalanan KA yang akan dipesan agar tak salah tujuan.

Baca juga: Segala Hal yang Perlu Kamu Tahu Tentang Gapeka 2019

Berikut ini 3 KA baru di Daop 1 Jakarta:

- KA Dharmawangsa relasi Pasar Senen - Surabaya Pasar Turi (pp). Dengan keberangkatan dari Stasiun Pasar Senen pukul 08.25 WIB,

- KA Anjasmoro relasi Pasar Senen - Yogyakarta-Jombang (pp). Dengan keberangkatan dari Stasiun Pasar Senen pukul 05.25 WIB,



- KA Fajar Utama Solo relasi Pasar Senen - Solo (pp). Dengan keberangkatan dari Stasiun Pasar Senen pukul 05.50 WIB. Untuk Fajar utama solo sendiri merupakan perubahan nama dari Senja Utama solo lantaran perubahan waktu keberangkatan yang sebelumnya malam hari menjadi berangkat di pagi hari.

Berikut ini 4 KA di Daop 1 Jakarta yang mengalami perpanjangan relasi atau tujuan:

- KA Argo Wilis sebelumnya Surabaya Gubeng - Bandung (pp), kini mengalami perpanjangan relasi menjadi Surabaya Gubeng-Bandung-Gambir (pp). Dengan keberangkatan dari Stasiun Gambir pukul 05.00 WIB,

- KA Mutiara Selatan sebelumnya Malang - Surabaya Gubeng-Bandung (pp), kini mengalami perpanjangan relasi menjadi Malang - Surabaya Gubeng - Bandung - Gambir (pp). Dengan keberangkatan dari Stasiun Gambir pukul 17.10 WIB,

KA Malabar sebelumnya Malang - Bandung (pp), kini mengalami perpanjangan relasi menjadi Malang - Bandung - Pasar Senen (pp). Dengan jadwal keberangkatan dari Stasiun Pasar Senen pukul 16.10 WIB,

KA Turangga sebelumnya Surabaya Gubeng – Bandung (pp), kini mengalami perpanjangan relasi menjadi Surabaya – Bandung - Gambir (pp). Dengan keberangkatan dari Stasiun Gambir pukul 14.00 WIB.

Baca juga: Jadwal Kereta Alami Perubahan per 1 Desember 2019


Wiji Nurhayat

Wiji Nurhayat - Blogger yang menyukai perkembangan perkeretaapian di Indonesia, maniak trading & investasi, serta badminton lover.

Posting Komentar

Thanks for reading! Suka dengan artikel ini? Please link back artikel ini dengan sharing buttons di atas. Thank you.

Lebih baru Lebih lama