KAI Mulai Jalankan KA Lokal Hari Ini, Cek Daftar dan Syaratnya

 


PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI kembali mengoperasikan beberapa kereta lokal mulai hari ini. Berikut daftar lengkap begitu juga dengan syarat bagi calon penumpang kereta lokal.

"Beberapa KA Lokal kembali beroperasi mulai 22 September 2021, mengakomodir aktivitas dan mobilitas," ungkap KAI.

Baca Artikel: Potret Trem Belanda: Batal Dikirim ke Semarang dan Akhirnya Dipotong Jadi Besi Tua

Baca Artikel: LRT Jabodebek Bisa Bergerak Tanpa Masinis dengan Pakai Teknologi Ini

Sementara itu, bagi calon penumpang yang ingin naik Kereta Lokal wajib memenuhi beberapa persyaratan. Misalnya wajib vaksin dengan menunjukkan aplikasi PeduuliLindungi atau kartu vaksin.

Bagi yang belum vaksin bisa diperbolehkan naik Kereta Lokal asalkan dapat menunjukkan surat keterangan dari dokter rumah sakit pemerintah. Tidak hanya itu, anak usia di bawah 12 tahun juga masih dilarang naik Kereta Lokal.

"Semua penumpang wajib sudah divaksin minimal dosis 1 dengan menunjukkan hasilnya lewat PeduliLindungi atau kartu vaksin. Anak usia di bawah 12 tahun sementara belum diperkenankan naik KA," tegas KAI. 

KAI mulai jalankan KA Lokal mulai hari ini/Dok: KAI


Penumpang Kereta Lokal juga wajib mematuhi protokol kesehatan yaitu:

  • Menggunakan masker dengan benar menutupi hidung dan mulut
  • Jaga jarak
  • Dilarang berbicara satu arah maupun dua arah
  • Rajin cuci tangan
  • Tidak boleh makan dan minum, kecuali mengonsumsi obat-obatan
  • Bepergian dalam kondisi sehat, suhu tubuh <37,3 derajat celcius

Berikut Ini Daftar Kereta Lokal yang Kembali Beroperasi:


Walahar Ekspress

Cikarang-Purwakarta PP


Jatiluhur

Cikampek-Cikarang PP


Siliwangi

Sukabumi-Cipatat PP


Cibatuan

Cibatu-Purwakarta PP

Cibatu-Padalarang PP


Bandung Raya Ekonomi

Cicalengka-Purwakarta 


Kedung Sepur

Ngrombo-Semarang Poncol PP


Dhoho

Blitar-Kertosono-Surabaya Kota PP


Penataran

Blitar-Surabaya Kota PP


Tumapel

Malang-Surabaya Kota

Surabaya Gubeng-Malang


Jenggala

Surabaya Kota-Mojokerto PP

Mojokerto-Sidoarjo PP


Komuter

Sidotopo-Pasuruan

Surabaya Kota-Pasuruan PP


Pandanwangi

Jember-Ketapang PP


Ekonomi Lokal

Cepu-Surabaya Pasar Turi PP

Kertosono-Surabaya Kota PP

Surabaya Pasar Turi-Bojonegoro PP


Lokal Merak

Rangkasbitung-Merak PP

Wiji Nurhayat

Wiji Nurhayat - Blogger yang menyukai perkembangan perkeretaapian di Indonesia, maniak trading & investasi, serta badminton lover.

3 Komentar

Thanks for reading! Suka dengan artikel ini? Please link back artikel ini dengan sharing buttons di atas. Thank you.

  1. KA lokal Jateng lebih sedikit dibanding KA lokal Jatim dan Jabar apakah krn survey Jateng tak ekonomis?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Bisa jadi karena rate okupansi yang lebih sedikit dibandingkan Jatim dan Jabar Pak. Namun saat ini semua perjalanan KA belum normal, dampak dari kebijakan PPKM.

      Hapus
  2. KA lokal Jateng lebih sedikit dibanding KA lokal Jatim dan Jabar apakah krn survey Jateng tak ekonomis?

    BalasHapus
Lebih baru Lebih lama